10 Band Paling Terkenal Di Dunia Era Music Klasik

Dari sekian banyak orang, banyak yang bertanya "apa arti music bagi kalian semua?" Yang jelas, kalo bagi gue music itu adalah perpaduan angka bernada yang membentuk sebuah instrumental yang berirama manis. Ya, siapa sih yang gak tau music? yang pasti hanya seorang bayi saja yang tidak tahu music. 

Music memiliki beberapa genre/aliran yang berbeda-beda. Memang tidak semua orang menyukai semua jenis aliran music yang ada, namun mereka pasti punya jenis genre kesukaannya masing-masing. Mulai dari Music Pop, Rock, Metal, Jazz, Blues, Alternative Rock, Punk, House, Electro, Rap, Hip Hop, R&B, Dangdut hingga Reagge.

Dibawah ini, gue akan berikan 10 band yang sangat terkenal di era music klasik menurut gue, langsung ajah cekidot:

1. The Beatles
The Beatles adalah salah satu revolusioner music didunia. Mungkin kalo gak ada band ini, dunia music gak akan berkembang seperti sekarang ini. The Beatles adalah kelompok pemusik Inggris beraliran rock, dibentuk di Liverpool pada tahun 1960, seringkali dianggap sebagai pemusik tersukses secara komersial dan paling banyak mendapat pujian dalam musik populer. Sejak tahun 1962, kelompok ini terdiri dari John Lennon (gitar ritem, vokal), Paul McCartney (gitar bass, vokal), George Harrison (gitar utama, vokal), Ringo Starr (drum, vokal).
-> Lagu hits dari The Beatles: Yesterday, Twist And Shout, Hey Jude, Help!, Let It Be, If I Feel, Blackbird, She Love You, I Want To Hold Your Hand

2. Metallica
Metallica adalah salah satu band yang bergenre sesuai dengan namanya 'Metal'. Metallica juga band metal yang paling terpopuler didunia. Metallica didirikan pertama kali di Los Angeles - Amerika Serikat tahun 80-an dengan nama The Young of Metal Attack. Beberapa bulan kemudian grup ini berganti nama dengan Metallica yang konon merupakan gabungan kata Metal dan Vodca. Formasi pertama Metallica adalah Lars Ulrich (drum), James Hetfield (vokal dan gitar), Lloyd Grant (gitar) dan Ron Mc Govney(bass). Setelah itu, Grant dan Ron mengundurkan diri. Posisi Grant digantikan oleh Dave Mustaine dan posisi Ron digantikan Cliff Burton.
-> Lagu Hits dari Metallica: Enter Sandman, Nothing Else Matters, Master Of Puppets, Ride The Lighting

3. Queen
Queen adalah kelompok musik rock dari Britania Raya yang berjaya pada tahun 70-an sampai sekarang. Mereka sejak awal sampai akhir tidak pernah mengalami pergantian personel, dengan empat anggota John Deacon, Brian May, Freddie Mercury dan Roger Taylor. Semua personil Queen bergelar sarjana. Queen sempat vakum di awal 1990-an ketika Freddie Mercury meninggal dunia karena AIDS. Akhirnya pada tahun 2004, Queen menemukan vokalis baru, yaitu Paul Rodgers.  

Queen juga merupakan band rock yang masih aktif dari tahun 70-an hingga sampai saat ini, berarti mereka salah satu band rock yang sudah eksis selama kurang lebih sekitar 4 dekade.
-> Lagu Hits dari Queen: We Are The Champion, We Will Rock You, Bicycle Race, Killer Queen

4. The Rolling Stones
The Rolling Stones adalah sebuah band rock Inggris yang mulai terkenal sejak tahun 1960-an masih terkenal hingga sekarang. Apabila dianalogikan, The Rolling Stones adalah sebuah batu yang hingga kini masih menggelinding, entah sampai kapan.

Band ini dibentuk di London, Januari 1963. Tetapi sesungguhnya cikal bakal Stones sudah ada sejak tahun 1962 dengan formasi awal yang terdiri dari Mick Jagger (Vokal, Harmonika), Keith Richards (Lead Gitar, Harmonika), Brian Jones (Rhytm Gitar, Harmonika), Mick Avory (Drums) dan Dick Taylor (Bass). Hingga akhirnya, Avory dan Taylor hengkang dan tewasnya Brian Jones, digantikan oleh Ronnie Wood dan Charlie Watts.
-> Lagu Hits dari The Rolling Stones: Paint It Black, Bitch, Under My Thumb, Satisfaction

5. Deep Purple
Deep Purple adalah kelompok hard rock Inggris yang dianggap sebagai salah satu pelopor musik heavy metal. Sebelum memutuskan nama Deep Purple Nama nama lain yang sempat di usulkan sebagai nama band adalah "Orpheus", "Concrete God", juga nama "Sugarlump". Band ini dibentuk pada tahun 1968. Pada suatu pagi, Ritchie mengusulkan nama "Deep Purple" karena itu nama lagu favorit neneknya, yang cukup populer pada tahun 1920-an dan menjadi hit kelompok Nino Tempo And April Steven tahun 1963. Band Ini bearnggotakan Roger Glover, Ian Paice, Ian Gillan, Don Airey dan Steve Morse.
-> Lagu Hits dari Deep Purple: Smoke On The Water, Wasted Sunset, Soldier Of Fortune, Burn

6. Nirvana
Nirvana adalah nama sebuah grup band dari Kota Aberdeen, Washington, Amerika Serikat, kemudian akhirnya mereka mendapatkan kesuksesan di Kota Seattle, Amerika Serikat, yang terkenal dengan aliran musik grunge, atau yang dikenal juga dengan Seattle Sound. Band ini memiliki banyak pengikut atau fans setia di Indonesia, terutama dalam komunitas musikunderground. 

Grup ini dibentuk di Washington, Amerika Serikat, pada 1987. Dimotori oleh sang vokalis Kurt Cobain dan Krist Novoselic yang mengisi bass serta Dave Grohl sebagai penabuh drum.
-> Lagu Hits dari Nirvana: Smells Like Teen Spirit, In Blom, Lithium, About A Girl

7. Bon Jovi
Bon Jovi adalah band rock Amerika serikat dari Sayreville, New Jersey. Dibentuk pada tahun 1983, Bon Jovi terdiri dari vokalis dan senama 'Jon Bon Jovi' (John Francis Bongiovi, Jr), gitaris Richie Sambora, keyboardist David Bryan, Tico Torres drummer.

Sepanjang karier mereka, band ini telah merilis sebelas album studio, tiga album kompilasi dan satu album live, dan telah terjual 130 juta album di seluruh dunia. Mereka telah melakukan lebih dari 2.600 konser di lebih dari 50 negara selama lebih dari 34 juta fans, dan dilantik ke Inggris Music Hall of Fame pada tahun 2006. Band ini juga dihormati dengan Penghargaan of Merit di American Music Awards pada tahun 2004.
-> Lagu Hits dari Bon Jovi: It's My Life, Livin' On A Prayer, Have A Nice Day, I'll Be There For You

8. Guns N' Roses
Guns N' Roses (GNR) adalah kelompok musik hard rock dari Amerika Serikat yang berdiri pada tahun 1984 dan resmi pada Maret tahun 1985. Band ini sangat top dan terkenal di era 80-an dan 90-an. Gund N' Roses juga merupakan group Band yang paling sering gonta-ganti personil dari awal terbentuknya hingga sekarang. 

Guns N' Roses terdiri dari 8 personil Antara lain: Axl Rose ( gitaris ), Slash (gitaris), Izzy Stradlin (bassist), Duff McKagan dan Steven Adler (Drummer) Hari ini, Axl Rose adalah satu-satunya anggota asli yang tersisa, di barisan yang terdiri dari gitaris memimpin Ron "Bumblefoot" Thal dan DJ Ashba , irama gitaris Richard Fortus , bassis Tommy Stinson , drummer Frank Ferrer , dan keyboardists Dizzy Reed dan Chris Pitman.
-> Lagu Hits dari Guns N' Roses: Sweet Child O'Mine, Welcome To The Jungle, Don't Cry, Paradise City

9. Radiohead
Radiohead adalah sebuah grup musik rock alternatif asal Britania Raya, terbentuk pada tahun 1985. Band ini terdiri dari Thom Yorke (vokal utama, rhythm guitar, piano), Jonny Greenwood (lead guitar, keyboard, modular synthesizer, ondes martenot, glockenspiel, dan lain-lain), Ed O'Brien (gitar, vokal, perkusi tambahan), Colin Greenwood (bass guitar, synthesizer, Phil Selway (drum, perkusi). Radiohead merilis singel pertama mereka, "Creep", pada tahun 1992. Pada awalnya lagu ini tidak sukses, namun menjadi hits di seluruh dunia beberapa bulan setelah rilisnya album debut mereka, Pablo Honey (1993).
-> Lagu Hits dari Radiohead: Creep, High And Dry, Nude, House Of Cards

10. The Cranberries
The Cranberries adalah band Irlandia yang didirikan di Limerick tahun 1989 petama kali dengan nama Cranberry Saw Us. Band ini terdiri dari Dolores O'Riordan (Vokal), Noel Hogan (Gitar), Mike Hogan (Bassis), dan Fergal Lawler (Drummer).

The Cranberries mulai terkenal pada tahun 1990-an. Pada tahun 1989, dua orang bersaudara Mike (Bass) dan Noel Hogan (Gitar) membentuk grup band The Cranberry Saw Us dengan drummer Fergal Lawler dan penyanyi Naill Quinn, di sebuah kota kecil di Irlandia, Limerick. Beberapa tahun kemudian sang vokalis Quinn memutuskan untuk keluar dari grup  dan manajemen The Cranberries ingin memakai vokalis perempuan. Dolores O'Riordan tertarik dengan iklan yang dipasang di media dan mengikuti audisi menulis lirik dan melodi lagu. Pada saat rekaman lagu Linger untuk album Everybody Else Is Doing It, So Why Can't We? Dolores resmi direkrut.
-> Lagu Hits dari The Cranberries: Zombie, Just My Imagination, Promises, Animal Instinct

Itulah 10 Band paling terkenal di dunia era music klasik menurut saya. Kalo menurut kalian apa? apakah ada band terkenal lainnya yang mungkin gue gak tau? Kalo ada, isikan dikotak komentar yaa...

Liat juga -> 10 Band Paling Terkenal Di Dunia Era Music Modern

14 komentar

Scorpions jangan lupa mas :D

Reply

Ok mas, makasih masukannya :D

Reply

paling suka hey jude nya the beatles, rasanya kayak nyanyi buat gue (jude kali yeee bukan jeee) -_- salam kenal :D

Reply

Waaah,,, Beatles mania yaa?? The Beatles emang gak ada matinya...

Reply

Yang update bodoh dan sotoy alias sok tau

Reply
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

boss jangan lupa Led Zeppelin. led zeppelin kan penguasa tahun 70an, dan The doors band kontroversial tahun 60an

Reply

Nazareth kok kgk ada???? Gk tau ya?

Reply

All My Loving, Hey Jude, In My Life, Yesterday, Sgt.Peppers Lonely Hearts Club Band, Blackvirds, Boy, A Day In Life, Hard Days Night, Strawberry Fields Forever, Help, Oh Darling, Can't Buy Me Love, You Can't Do That, She Loves You, Hello Goodbye, DAN MUASIH BANYAK LAGII... I'M A BEATLEMANIA AND I HOPE THE BEATLES REBORN, BEATLES EMANG GAADA MATINYA!!

Reply

Harusnya cranberries masuk peringkat satu donk

Reply

The beatles is the best

Reply

Deep purple and queen best

Reply

Posting Komentar

Berkomentarlah, sebelum anda dikomentari :D

THIS IS ME

Foto saya
The Man Who Love Art & Music #SalamSapaBlogger
© Copyright 2013-2014 Coretan Seorang Mahasiswa - Design by Kang Ismet - Edited by Azis Pangestu